[Karya Twinners] Sharing Novel Apple Wish

Sharing Novel Apple Wish oleh Hafifah Azzahra



Apple Wish, adalah buku bercover cerah yang ditulis oleh Alfian Daniear. Dilihat dari sinopsis, sudah cukup jelas bahwa tokoh utamanya adalah Nathan dan Yourissa.


Nathan, penulis amatiran, yang bakatnya itu ditentang oleh kedua orang tuanya karena nilai sekolahnya berantakan. Dan Yourissa, calon atlet bulu tangkis muda yang baru kehilangan cinta, oleh sebab itu ia gagal menjadi juara di suatu perlombaan.

Dimulai dari prolog, cukup membuat penasaran dan ingin melanjutkan ke lembaran-lembaran berikutnya. Pasalnya, prolog itu tertulis bahwa Nathan menembak Yourissa untuk menjadi kekasihnya, padahal mereka baru saja saling kenal. Ini membuat Yourissa terkejut dan saya juga terkejut.

Pembagian bab dari novel Apple Wish juga berbeda. Terdiri dari tiga bab, yaitu: Nathan’s Story, Yourissan Match, dan Apple Wish. Juga terdiri dari sub-bab yang diawali dengan sebuah quote.

Mengingat novel ini mengangkat tentang ambisi remaja dalam mengejar keinginan, novel ini menginspirasi pembaca. Dari ambisi Nathan yang ingin menjadi penulis sukses, namun ditentang oleh orang tuanya, malah membuat ia semakin gigih. Juga Yourissa yang gagal juara karena kelabilan remaja, seperti menuntut sebuah semangat agar tidak terjatuh lagi.

Gaya tulisannya ringan dan beberapa humor yang membuat senyum-senyum sendiri saat membaca. Cocok dibaca saat santai. Apalagi banyak terdapat quote-quote yang memotivasi untuk mengejar mimpi. Contohnya:

"Lo mesti inget, lo itu lahir buat jadi juara. Lo itu lahir buat jadi bintang." Hlm 165

"Mimpi akan tetap jadi mimpi, kalau lo gak yakin." Hlm 165

Dan yang saya suka dari penulisan cerita ini adalah, cara penulis mempertemukan tokoh-tokoh. Seperti Yourissa yang bertemu dengan Feliz saat pertandingan. Padahal Feliz itu sahabatnya Nathan. Setelah itu Ajeng dan Rafless juga saling keterkaitan. Pokoknya saya suka saat para tokoh pernah bertemu atau saling keterkaitan saat mereka belum sadar siapa orang yang tadinya mereka jumpai.

But, di ending-nya, Nathan dan Yourissa harus mengejar mimpi mereka masing-masing. Dan di antara mereka, ada rasa yang diam-diam tumbuh tanpa permisi.

Direkomendasikan untuk para remaja yang membutuhkan motivasi dan kedilemaan mengenai mimpi.

*Foto dan sharing diambil dari blog Hafizzah http://membacatanpabatas.blogspot.com/2015/06/sharing-apple-wish.html

Unknown

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar